New Post

Semua Aplikasi Android Akan Hadir di Chromebook Pada Juni Mendatang



Aplikasi Android akan hadir pada Chromebook melalui Google Play Store. Google akan mengeluarkan update pada tiga model yaitu Asus Chromebook R11, Chromebook Flip, dan 2015 Chromebook pixel di tahun 2016 pertengahan juni.

Meskipun masih terbatas, untuk tahun berikutnya Google akan memperluas pada model yang lain. Google juga telah mengkonfirmasi bahwa hampir semua aplikasi android akan berjalan pada platform, sehingga aplikasi akan berjalan pada laptop sobat.

Beberapa fungsi akan seidkit dibatasi oleh hardware, seperti aplikasi yang membutuhkan kamera belakang yang pastinya tidak akan support pada laptop sobat. Namun Google mengatakan aplikasi Android akan menjadi SoC agnostik yang akan bekerja baik pada hardware berbasis Intel.

Google akan mulai mempromosikan Chromebook premium, termasuk perangkat baru tahun ini. Itu akan menjadikan para developer Android akan mulai fokus terhadap aplikasi mereka agar dapat tampil pada perangkat yang memiliki layar berukuran lebih besar.

Pada dasarnya, Chromebook akan menjadi pekerjaan serius. Para pengguna akan lebih memilih menggunakan aplikasi resmi yang tidak bergantung pada Web seperti halnya Windows yang telah memiliki Windows Strore yang mampu menghadirkan Universal App pada Windows 10.  Namun untuk sementara waktu Google tidak akan bersaing dengan Windows dalam waktu dekat. Namun Google akan terus mempromosikan Chromebook dan Android sebagai pilihan bagi para penggunanya.

Gimana tertarik dengan Chromebook yang akan menghadirkan Play Store dalam waktu dekat?????

Tidak ada komentar